PC
Membuat Sambungan
Sambungkan PC Anda dengan kabel HDMI untuk menikmati musik, gambar, dan konten lain yang disimpan di PC.
* Pastikan untuk menggunakan kabel HIGH SPEED HDMI resmi yang ada logo HDMI-nya.
Sinyal input PC yang sesuai
(Resolusi, Frekuensi horizontal/frekuensi vertikal)
- 640 x 480, 31,5 kHz/60 Hz
- 800 x 600, 37,9 kHz/60 Hz
- 1024 x 768, 48,4 kHz/60 Hz
- 1280 x 768, 47,4 kHz/60 Hz dan 47,8 kHz/60 Hz
- 1360 x 768, 47,7 kHz/60 Hz
- 1280 x 1024, 64,0 kHz/60 Hz (Hanya untuk model HD penuh)
- 1920 x 1080, 67,5 kHz/60 Hz (Hanya untuk model HD penuh)*
* Timing 1080p, saat digunakan untuk input HDMI, akan diperlakukan sebagai timing video bukan timing PC. Hal ini akan memengaruhi [Pengaturan Sistem] dan pengaturan [Tampilan]. Untuk menampilkan konten PC, atur [Pilihan Latar] ke [Grafis], [Mode Lebar] ke [Penuh], dan [Area Tampilan] ke [Piksel Penuh]. ([Area Tampilan] hanya dapat dikonfigurasi jika [Area Tampilan Otomatis] diatur ke [Off].)
Catatan
- TV ini tidak mendukung sinyal selang-seling.
- Untuk kualitas gambar yang optimal, Anda disarankan untuk menggunakan sinyal yang tercantum di bagan. Dalam fitur pasang dan pakai, sinyal dengan frekuensi vertikal 60 Hz akan terdeteksi secara otomatis. (Mungkin diperlukan reboot PC.)
- Tergantung pada status sambungan, gambar mungkin buram atau berbintik. Dalam hal ini, ubah pengaturan PC, lalu pilih sinyal input lain dalam "Sinyal input PC yang sesuai".
- Output 1920 piksel x 1080 baris/60 Hz mungkin tersedia, tergantung PC Anda. Meskipun output 1920 piksel x 1080 baris/60 Hz dipilih, sinyal output sebenarnya dapat berbeda. Dalam hal ini, ubah pengaturan PC, lalu pilih sinyal input lain dalam "Sinyal input PC yang sesuai".