- Halaman Atas >
- Pemecahan masalah >
- Gejala Jaringan Rumah
Gejala Jaringan Rumah
TV Anda tidak dapat tersambung ke server.
- Periksa kabel LAN atau sambungan nirkabel ke server atau TV Anda.
- Periksa apakah jaringan dikonfigurasi dengan tepat di TV Anda.
Pesan muncul, yang menyatakan bahwa TV tidak dapat tersambung ke jaringan Anda.
- Periksa pengaturan jaringan yang sedang dipakai. Tekan tombol HOME, lalu pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Konfigurasi Jaringan] → [Lihat pengaturan dan status Jaringan]. Pelajari buku panduan sambungan jaringan dan/atau server untuk informasi sambungan, atau hubungi orang yang mengonfigurasi jaringan (administrator jaringan).
- Konfigurasi ulang pengaturan jaringan dengan menekan tombol HOME, lalu pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Konfigurasi Jaringan].
- Jika kabel LAN tersambung ke server aktif dan TV telah memperoleh alamat IP, periksa sambungan dan konfigurasi server Anda. Tekan tombol HOME, lalu pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Konfigurasi Jaringan] → [Lihat pengaturan dan status Jaringan].
Server tidak dapat diakses.
- Periksa sambungan kabel LAN/nirkabel atau server Anda. TV mungkin kehilangan sambungan dengan server.
- Lakukan [Diagnostik Server] untuk memeriksa apakah server media Anda benar-benar berkomunikasi dengan TV. Tekan tombol HOME, lalu pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Konfigurasi Jaringan Rumah] → [Diagnostik Server].
Beberapa file media di perangkat USB atau server tidak ditampilkan.
- File yang tidak didukung mungkin tidak ditampilkan.
- Batas file atau folder yang bisa diakses di suatu direktori adalah 1.000 untuk USB dan 30.000 untuk server. Batas ini mencakup file atau folder yang tidak didukung. File atau folder dikumpulkan berdasarkan stempel waktunya. File atau folder foto dan musik yang melebihi batas ini tidak akan ditampilkan.
Saat menggunakan fungsi renderer, file musik tidak dapat diputar.
- Beberapa aplikasi menampilkan file foto yang diinstal sebelumnya di PC secara simultan dengan pemutaran musik saat fungsi renderer digunakan. Tergantung file foto yang diinstal sebelumnya tersebut, musik mungkin tidak dapat diputar, tetapi mungkin bisa diputar dengan mengubah file foto.
TV tidak dapat ditemukan oleh perangkat Wi-Fi Direct.
- Atur [Wi-Fi Direct] ke [On]. Tekan tombol HOME, lalu pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Wi-Fi Direct] → [On].
- Jika TV tidak bisa ditemukan meskipun [Wi-Fi Direct] [On], atur [Pengaturan Band] ke [Otomatis (Glmbg 2.4GHz)]. Tekan tombol HOME, kemudian pilih [Pengaturan] → [Jaringan] → [Pengaturan Wi-Fi Direct] → tekan tombol OPTIONS → [Pengaturan Band] → [Otomatis (Glmbg 2.4GHz)].